Pendeta Beatrix Serahkan 50 Paket Lebaran Buat Lansia

  • Bagikan
Istri Wakil Gubernur
Istri Wakil Gubernur Maluku Beatrix Orno Saumeru dan Yayasan Ina Beta Maluku berbagi kasih dengan ibu-ibu Muslimah Pohon Mangga Air Salobar Ambon, Kamis (28/04). (Foto:Wahab Pacina)

Ambon, AMEKS.FAJAR.CO.ID - Jelang lebaran Idul Fitri tahun 2022 istri Wakil Gubernur Maluku, Pendeta Beatrix Orno Saumeru dan Yayasan Ina Beta Maluku berbagi kasih dengan ibu-ibu Muslimah Pohon Mangga Air Salobar Ambon, Kamis (28/04).

Sebanyak 50 paket sembako dibagikan kepada ibu- ibu lansia ini. Beatrix pada kesempatan itu mengatakan, dalam rangka berbagi kasih di bulan Suci Ramadhan 1443 dan jelang Idhul Fitri sekaligus bersilaturahmi dengan ibu-ibu Muslimah tentu merupakan sesuatu yang luar biasa.

Suasana saling membantu katanya, sangat dirindukan untuk terus dilakukan, apalagi di bulan suci ramadan. Dia berharap bantuan yang diberikan tidak dinilai dari jumlahnya, tetapi sebagai bentuk rasa kepedulian antar sesama, terutama para ibu-ibu Air Salobar Pohon Mangga Lorong Turki.

Baca:

"Semoga bantuan ini sedikit membantu kebutuhan ibu-ibu semua. Suasana silaturahmi seperti ini harus terus di jaga. Saya sebagai istri Wakil Gubernur, dan teman-teman dari Ina Beta berharap jangan dilihat dari berapa jumlahnya, tapi ini sebagai bentuk rasa kebersamaan kita di bulan suci ramadan, yang tinggal beberapa hari lagi sudah berada pada hari kemenangan lebaran Idhul Fitri," ujar
Beatrix.

Istri orang nomor dua di Maluku ini menyambut baik dan berterima kasih atas sambutan warga salobar, terutama para para ibu-ibu yang hadir pada kesempatan itu.

Selama Ramadan tahun ini, dirinya bersama Ina Beta Maluku telah beberapa kali melakukan kegiatan- kegiatan di masyarakat. Termasuk silaturahmi dan buka puasa bersama ibu-ibu majelis taklim sekota Ambon bersama suami Barnabas Orno di kediaman rumah dinas Wakil Gubernur Maluku karang panjang.

Covid-19 hingga saat ini belum berakhir secara utuh. Karena itu, ajak Beatrix protokol kesehatan harus tetap dijaga dalam setiap berinteraksi. Itu yang sangat penting.

Baca:

Dihadapan warga Salobar, Beatrix minta doa dan dukungan dari masyarakat kepada suaminya Barnabas Orno sebagai Wakil Gubernur dan Murad Ismail sebagai Gubernur Maluku agar selalu diberikan kesehatan dan kekuatan untuk menjalankan tugas keduanya sebagai kepala daerah dalam melayani masyarakat.

"Dari tempat ini saya minta doa dan dukungan dari ibu-ibu semua agar Pak Barnabas Orno, dan Pak Murad selalu diberikan kesehatan dalam menjalankan tugas mereka untuk melayani masyarakat di Provinsi Maluku ini," ungkapnya. (WHB)

  • Bagikan

Exit mobile version