Masohi, AMEKS.FAJAR.CO.ID - Taman Pengajian Qur'an (TPQ) Qurata A'yun, Negeri Sepa, Kabupaten Maluku Tengah, mengkhatamkan 33 Santri dan Santriwati untuk angkatan pertama tahun 2022.
Pelaksanaan khatam Al-Qur'an dilakukan pada perantaran TPQ Qurata A’yun, Negeri Sepa. Dalam prosesi khataman angkatan pertama tahun 2022 ini, mengkhatamkan 33 Santri dan Santriwati yang terdiri dari 8 santri dan 25 santriwati.
Pengasuh Taman Pengajian Qur'an Qurata A'yun, Ustadz. Irham MZ menyebutkan bahwa ini merupakan prosesi khataman perdana untuk taman yang dibimbing, dan merupakan bagian penting dalam menciptakan generasi islami yang mencintai Al-Qur'an.
"Khataman merupakan bagian penting untuk terus meningkatkan kemampuan generasi dalam menciptakan Al-Qur'an," ungkapnya, kepada Ambon Ekspres, Minggu (21/8).
Menurutnya, Alquran bukanlah perkara dunia semata-mata. Namun Alquran adalah penuntun di dunia ilmu pengetahuan maupun investasi diakhirat kelak.
"Untuk Santri dan Santriwati yang khatam Al-Qur'an, ingat bahwa khataman bukan akhir dari proses mendalami Al-Qur'an namun ini merupakan bagian dari merangsang kecintaan kita terhadap Al-Qur'an," jelasnya.
ketua komisi I DPR Maluku Amir Rumra, yang turut serta hadir dalam acara khataman, mengatakan bahwa Alquran merupakan rangkuman nilai dari kehidupan.
"Untuk anak-anak ku yang telah dikhatamkan, harus terus memupuk rasa cinta kepada Al-Qur'an," katanya.
Ia berharap agar TPQ Qurata A'yun, di bawah pengasuh Ustadz. Irham MZ terus menciptakan generasi muda muslim yang terus mengamalkan ilmu pengetahuan yang terkandung dalam Alquran, demi kemajuan Negeri Sepa yang lebih. (DW).