Pj Bupati Hadiri Manasik Haji CJH asal Malra

  • Bagikan
Jamaah Haji Malra
Pj Bupati Malra Djasmono menyalami salah seorang CJH asal Malra. (foto by dinas infokom Malra)

Ambon, AMEKS.FAJAR.CO.ID - Sebanyak 81 Calon Jamaah Haji (CJH) asal Maluku Tenggara (Malra) tahun 2024 ikut kegiatan manasik dan bimbingan ibadah Haji, Jumat (17/5/2024) di Aula Penyelenggara Haji.

Hadir dalam manasik dan bimbingan ibadah Haji, Pj. Bupati Djasmono. Dia berharap, para CJH bisa mengikuti semua proses ini dengan baik, sebelum berangkat ke Tanah Suci.

Pj Bupati juga berharap, semua rukun haji bisa dilaksanakan semua oleh para CJH asal Malra, hingga pulang ke Tanah Air, terutama ke daerahnya dengan sehat walafiat.

Turut hadir dalam manasik dan bimbingan ibadah haji, adalah Forkopimda, Para Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, Kepala Perangkat Daerah dan Calon Jama'ah Haji Kabupaten Maluku Tenggara.

Para CJH asal Malra yang berjumlah 82 orang ini, siap diberangkatkan menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci Mekkah, Arab Saudi mulai 31 Mei 2024.

Pelepasan para CJH asal Malra itu akan dilepas langsung oleh Pj Bupati Djasmono pada tanggal 28 Mei, dan diberangkat pada tanggal 31 Mei mendatang. (SAT)

  • Bagikan

Exit mobile version