Anak Muda Bodewin Bakal Kawal BETA Daftar di KPU Ambon

  • Bagikan
Walikota ambon
Hamja Loilatu

AMBON, AMEKS.FAJAR.CO.ID - Bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Ambon Bodewin Wattimena-Ely Toisutta (BETA) rencana mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Ambon pada Rabu 28 Agustus 2024.

Pendaftaran nanti bakal diramaikan dengan kehadiran ratusan pendukung, termasuk diantaranya Anak muda Bodewin Ambon.

Kordinator Anak Muda Bodewin Ambon, Hamja Loilatu mengatakan sebelum mendaftar ke KPU, terlebih dahulu pihaknya bersama para pendukung dan simpatisan lainnya akan melakukan deklarasi bertempat di Ambon City Center (ACC) Passo, Ambon.

"Kita akan melakukan deklarasi dulu di ACC terlebih dahulu dengan ratusan pendukung untuk mengantarkan pasangan Bodewin Wattimena-Ely Toisutta menuju KPU Kota Ambon untuk mendaftar di tanggal 28 Agustus nanti," jelas Loilatu kepada media ini, Senin (26/08/2024).

Ratusan Anak Muda Bodewin Ambon dari lima Kecamatan diikut sertakan saat pendaftaran. Pihaknya telah berkomitmen bekerja untuk memenangkan pasangan dengan jargon "Beta" itu.

"Sejauh ini kami terus melakukan konsolidasi di masyarakat, dan kami yakin pasangan Bodewin Wattimena - ElyToisutta akan keluar sebagai pemenang pilkada Kota Ambon 27 November mendatang," tandasnya.

Untuk diketahui pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Ambon Bodewin Wattimena-Ely Toisutta diusung lima partai politik, diantaranya Golkar, PDIP, NasDem, Gerindra, PKS dan PSI. (Wahab)

  • Bagikan

Exit mobile version