KPU Maluku Tengah Distribusikan Logistik Pilkada ke Pulau Haruku dan Banda

  • Bagikan
pilkada serentak
Proses distribusi logistik oleh KPU Malteng ke Kecamatan Haruku dan Kecamatan Banda. Jumat (22/11)(foto by. Djen Wasolo/AMEKS)

MASOHI, AMEKS.FAJAR.CO.ID  – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Maluku Tengah kembali melanjutkan distribusi logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Jumat (22/11). Tahap ini mencakup pengiriman logistik ke Kecamatan Pulau Haruku dan Kecamatan Banda.

Sebanyak 78 kotak suara dikirim ke Pulau Haruku, sedangkan 80 kotak suara didistribusikan ke Banda Neira. Proses pengangkutan dimulai dari gudang logistik di GOR Masohi menuju Pelabuhan Ina Marina menggunakan armada truk, sebelum dimuat ke Kapal Unpatti. Pengiriman dilakukan dengan tujuan awal Pulau Haruku, kemudian dilanjutkan ke Banda.

Untuk memastikan kelancaran distribusi, KPU Malteng bekerja sama dengan PT Pos IndonesiaPolres Malteng, dan Bawaslu Malteng. Ketua KPU Malteng, Abdurrahim Lesnussa, mengimbau semua pihak untuk turut menjaga integritas pemilu.

“Pemilu adalah panggung demokrasi rakyat. Kita semua bertanggung jawab memastikan distribusi logistik berjalan lancar dan tepat waktu,” ujar Lesnussa.

Lesnussa juga menjelaskan bahwa distribusi logistik untuk wilayah pegunungan menjadi prioritas agar tidak ada kendala saat hari pemungutan suara. “Kami terus berkoordinasi dengan PT Pos Indonesia untuk memastikan seluruh logistik Pilkada dapat terdistribusi dengan baik, khususnya ke daerah yang sulit dijangkau,” tambahnya.

Sementara itu, perwakilan Bawaslu Malteng, Abdul Kadir Hunusalela, menegaskan pentingnya pengawasan selama proses distribusi. “Tugas kami adalah memaksimalkan pengawasan agar Pilkada berjalan lancar dan berkualitas,” katanya.

Distribusi logistik Pilkada ini merupakan langkah penting dalam memastikan kesiapan teknis penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 di Maluku Tengah, sekaligus menjadi bentuk tanggung jawab bersama dalam mewujudkan demokrasi yang adil dan transparan.(djen wasolo)

  • Bagikan

Exit mobile version