Ambon, AMEKS.FAJAR.CO.ID -Mess yang di tempati karyawan PT. Sumber Karya Anugrah di Jalan dr Setiabudi, samping Percetakan Negara, ludes terbakar. Kebakaran tersebut terjadi Jumat (22/9/2023) sekira pukul 15.40 WIT.
Kebakaran di mess milik Kiat ini, tidak ada korban jiwa, tapi kerugian material cukup besar. Jumat 22 September 2023. Bangunan itu berbahan semi permanen, berdinding papan tripleks yang mudah terbakar.
"Yang terbakar adalah gedung Mess tempat tinggal karyawan pa Kiat," tandas Kabag Operasi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Ambon, Meli Marantika.
Kebakaran tersebut kata Marantika, terjadi sekira pukul 15.40 WIT. Namun belum diketahui pasti apa yang menjadi sebab amukan si jago merah itu.
"Karyawan saat itu sementara berada di lokasi pekerjaan dekat Mess. Lalu tiba-tiba ada api yang terlihat. Belum diketahui sebab kebakaran," jelasnya.
Lima menit pasca kebakaran itu, pihaknya dihubungi. Tim langsung tiba di TKP guna memadamkan nyala api. Petugas Damkar yang turun sebanyak empat armada, dan 60 orang prtugas.
"Api besar dipadamkan tak lama. Pemicu kebakaran belum tahu karena karyawan ada diluar semua. Mungkin saja karena korsleting arus pendek listrik atau ada unsur lain kita belum tahu," jelasnya.
Beruntung ,lanjut Marantika, kebakaran itu juga tidak menimbulkan korban jiwa maupun tidak sampai merembet ke pemukiman warga atau percetakan Negara. Namum dari kejadian tersebut mess beserta isinya hangus terbakar.(jardin papalia)