Ambon,AMEKS.FAJAR.CO.ID.- Seminggu tidak terlihat tetangganya, Dahlan Abdul, kakek berusia 71 tahun ini ditemukan meninggal dunia dalam kondisi jasadnya sudah membusuk, Sabtu (2/2/2024), pagi pukul 07.30 WIT di rumahnya.
Korban diduga sudah meninggal dunia hampir sepekan baru diketahui, setelah tetangganya mencium aroma tidak sedap dari dalam rumah korban di kawasan RT 008 RW 009, Kebun Cengkeh, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon.
Saat ditemukan, korban dalam keadaan tidur menyamping di kamar rumahnya dengan tidak menggunakan baju, hanya menggunakan celana pendek berwarna biru.
Sarina Rumbia, tetangga korban menceritakan saat dimintai keterangan pihak kepolisian menjelaskan, sekitar pukul 07.00 Wit, Ia sementara membersikan halaman rumah, lalu mencium bau tidak enak.
Sarina kemudian memanggil korban. Tidak ada balasan dari korban, saat itu langsung warga sekitar mendobrak pintu rumah korban, ternyata korban sudah dalam kondisi meninggal dunia.
Sarina menghubungi pihak kepolisian melalui via telepon. Sementara, Heni Abdul, adik Korban, kepada pihak kepolisian menjelas korban tinggal dirumahnya sendirian, dan memiliki riwayat Penyakit TBC dan saraf.
Korban juga sudah seminggu ini tidak pernah keluar rumah, dan tak pernah lagi pergi ke rumah Heni.
" Satu bulan lalu saksi (Heni) pernah membawa korban ke rumah sakit jiwa setelah di rawat, korban kemudian di bolehkan pulang oleh pihak rumah sakit, diduga korban meningal karena penyakitnya kambuh," ujar Ipda Janete Luhukay kepada Ameks.Fajar.Co.Id.
Dipastikan Janete, setelah pihaknya mendapat laporan itu, sekira pukul 09.10 Wit personil Polsek Sirimau dipimpin Kapolsek, AKP Sally Lewerissa meninjau TKP dan di pasang Police Line.
"Dugaan sementara korban sudah meninggal kurang lebih seminggu karena dilihat dari kondisi mayat yang telah membusuk. Pihak keluarga korban juga menolak dilakukan Otopsi jenazah," demikian Janete.(Elias Rumain).