Sempat Jadi Lawan di Pilwakot Ambon, Hadler Kini Dampingi Sam Daftar Balon Wagub

  • Bagikan

Ambon,AMEKS.FAJAR.CO.ID.- Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) disebutkan sebagai momentum penting bagi rakyat, dalam mengevaluasi pemerintahan provinsi Maluku.

Perkataan ini, disampaikan Sam Latuconsina, bakal calon wakil gubernur Maluku saat mengembalikan formulir bakal calon sekaligus secara resmi mendafta di Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Senin (20/5/2024).

Muhamad Armyn Syarif Latuconsina, pria kerap disapa dengan Sam Latuconsina itu, saat mengembalikan berkas pendaftaran, didampingi istri dan anaknya beserta Tim pemenanganan.

Mantan Wakil Walikota Ambon, yang juga pernah menjadi lawan Sam saat bertarung di Pemilihan Walikota-Wakil Walikota Ambon, Syarif Hadler, terlihat mendampinginya.

"Hari ini (Senin, 20 Mei 2024) Saya datang ke kantor ini (Sekretariat PPP) untuk ketiga kalinya. Pertama, Saya jadi Wakil Walikota Ambon, kedua Abangda Saya (Syarif Hedler) jadi Wakil Walikota Ambon," ujar Sam.

"Dan Saya datang lagi untuk kali ketiga dengan Abangda Saya (Syarif Hedler-red) untuk mencalonkan diri sebagai bakal calon Wakil gubernur Maluku periode 2024-2029," tambah dia.

Menurutnya, momentum Pilkada, merupakan momentum evaluasi tahunan terhadap pemerintahan provinsi Maluku.
" Kita semua, Saya, anda semua menjadi bagian terpenting dalam proses-proses perbaikan negeri ini," tegas Sam.

Olehnya, kehadiranya di momentum Pilkada Maluku, bukan untuk mencari jabatan. Tetapi lebih, karena keterpanggilan melihat kondisi Maluku yang dalam kondisi tidak biasa-biasa saja.

"Olehnya, itu dengan kemampuan jaringan, kapasitas dan semua yang Saya miliki, Insya Allah itu menjadi modal untuk maju bertarung dalam Pildaka periode 2024-2029. Dan, Saya mau katakan, Saya, hanya mendaftar di Partai Persatuan Pembangunan (PPP)," ujar Sam, lagi.

Sam juga menyinggung soal kondisi politik Maluku, konfigurasi politik selalu sama. Jika gubernur beragama Kristen, wakilnya beragama muslim. Begitu juga sebaliknya.

"Itu sudah berjalan dan menjadi tradisi kita. Untuk itu, saya dengan kesadaran penuh, dengan kemampuan dan kepantasan saya miliki, maka kali ini saya hanya pantas maju sebagai wakil gubernur Maluku," cetus Sam.

Sam juga berharap PPP menjadi bagian dalam perjuangan bersama membangun Maluku.

" Kita bertanggung jawab atas keterburukan negeri ini. Insya Allah, siapapun calon gubernur yang dicalonkan PPP, saya meyakini saya akan mendampinginya," kata Sam. (Elyas Rumain).

  • Bagikan