Hari Ini Pj Walikota Ambon, SBB, dan Buru Dilantik Sadli Ie

  • Bagikan
RSUD Haulussy
Pj Gubernur Maluku, Sadli Ie.

Ambon, AMEKS.FAJAR.CO.ID - Pejabat Walikota Ambon, Pejabat Bupati Seram Bagian Barat (SBB), dan Pejabat Bupati Buru, Jumat (24//5/2024) hari ini akan dilantik oleh Pejabat Gubernur Maluku Sadli Ie.

Pelantikan dilakukan, setelah Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian menunjuk masing-masing, Dominggus Kaya sebagai Pj Walikota Ambon.

Dominggus Kaya Kepala Biro pemerintahan Setda Maluku, menggantikan Bodewin Wattimena yang sudah dua tahun berturut-turut menjabat sebagai Pj Walikota Ambon. Bodewin kembali menjabat sebagai Sekwan DPRD Maluku.

Jais Ely Kepala Dinas Pariwisata, Maluku ditunjuk Mendagri sebagai Pj Bupati SBB menggantikan Andi Chandra yang juga sudah dua tahun menjabat. Andi akan kembali ke kesatuan tugasnya.

Dan Syarif Hidayat, Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Maluku ditunjuk menggantikan Djalaludin Salampessy sebagai Pj Bupati Buru.

Kepala Biro pemerintahan Setda Maluku, Dominggus Kaya yang dikonfirmasi ameks.fajar.co.id, membenarkan kalau hari ini ada pelantikan tiga Pj kepala daerah oleh Sadli Ie.

Ditanya apakah dia ikut dilantik sebagai Pj Walikota Ambon, dia juga membenarkannya. “Iya,” kata dia singkat melalui pesan whatsapp-nya.


Hal yang sama juga dibenarkan oleh Jais Ely ketika dikonfirmasi oleh ameks.fajar.co.id, kemarin. Kata dia, SK penunjukan sebagai Pj Bupati SBB sudah diterima sejak Rabu (22/5/2024).

Proses pelantikan direncanakan akan berlangsung di Gedung Islamic Center, Waihaong, Ambon Jumat (24/5/2024) malam ini. Undangan dengan berkop Pemerintah Provinsi Maluku juga sudah disebarkan.(yani)

  • Bagikan