MASOHI, AMEKS.FAJAR.CO.ID. - Netralitas Pejabat Bupati Maluku Tengah (Malteng) Rakib Sahubawa jadi cibiran banyak masyarakat dalam Pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah. Karena itu, pergantian, sekaligus mutasi birokrasi dan guru dituding terkait Pilkada.
Selasa (29/10), di Baileo Ir. Soekarno, Kota Masohi, pelantikan sejumlah pejabat dilakukan Pj Bupati Malteng. Hadir sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Malteng.
Penjabat (Pj) Bupati Maluku Tengah melalui sambutan yang dibacakan Pj. Sekertaris Daerah Jauhari Tuarita mengatakan bahwa pelantikan yang dilakukan saat itu, sesuai mekanisme dan peraturan yang berlaku.
Pasalnya, pelantikan tersebut telah mendapat persetujuan tertulis dari Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Tito Karnavian. Sehingga Tuarita meminta agar proses pelantikan tersebut tidak dipolemikkan, di lingkungan pemerintahan maupun ditengah masyarakat.
"Promosi dan mutasi sudah berdasarkan ketentuan dan suatu kewajaran dalam tubuh birokrasi. Ini merupakan bentuk evaluasi kinerja dalam upaya penyegaran birokrasi berdasarkan kebutuhan," ujar Tuarita.
Tuarita berharap amanah yang akan diemban nantinya dapat dilaksanakan dengan penuh rasa tanggungjawab.
Berikut nama dan sejumlah jabatan yang alami pergantian di lingkungan Pemda Malteng. Penjabat (Pj) Camat Seram Utara Kobi Ruli Samsum Bahri, Pj. Camat Salahutu Fadli Tuarita, Pj. Camat Seti Padli Wasahua, Pj. Camat Banda Handayani, Pj. Camat Tehoru Jusran Lappy.
Sekretaris Dinas Pariwisata Saira Tuankotta, Kabag Kesra La abani, Kabag Ekbang Syamsudin Wasahua, Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Nurhati latuconsina,
Sekretaris Perdagangan Boki Seipala, Sekretaris Badan BPBD Sudjarwo, Direktur RSUD Masohi Anang Rumuar, Sekretaris Dinas Pemuda Lendy Parera, Sekretaris Dinas PTSP Valentina Latumahina, Sekretaris Dinas PMN Nurhani Latuconsina, Kabid Perbendaharaan Valentina Latumahina, Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan Djamila Silawane.
Kabag Pengadaan barang Ismail, Sekretaris Badan BPKAD La baena, Kabid Anggaran BPKAD Wilisen Titaley, Kabid Pemberdayaan Koperasi Sarbun Tuankota, Kabid Binamarga Dinas PU Dany Lawalatta, Kabid Ciptakarya Dinas PU Fahmi waillisa, Kabid PU Raudia Sahubawa, Kabid Dinkes Rusdy Saiman Kantor Camat Banda Taip selano, Sekcam Banda Saadah Alkatiri, Pj. Sek kep banda Waniati Lasaema, Kepala Seksi Pemerintahan Kantor Camat Banda Yusuf Marasabessy.
Sekretaris Dinas Pendidikan Muhamaad Arifin Ely, Kabid Dinas Pendidikan Yoke defretes, Kabid Pembinaan PAUD dinas Pendidikan Rukiah Marasabessy, Kabid Dinas Pendidikan Taufik Syukur, Kabid Kebudayaan Dinas Pendidikan Anya Nunumete, Kabid Tanaman Pangan Muh Safar Tuasikal, Kabid Tanaman Pangan Gasan Tuasikal, Kasubag Umum Kesbangpol, dan Imran Soumena sebagai Kasubag Kepegawaian DPMN.
Sebelumnya Pj Bupati Maluku Tengah, Rakib Sahubawa juga telah melakukan mutasi terhadap sejumlah guru Sekolah Dasar dan SMP.
“Bukan lagi rahasia umum, mutasi dan perombakan birokrasi ini terkait dengan Pilkada. Kita tau bersama, kandidat mana yang didukung. Masyarakat tidak bodoh lagi,” ungkap, Rauf.(DW)