Kapolda Ganti 4 Wakapolres, Termasuk Puluhan Kapolsek, Ini Nama-namanya

  • Bagikan
Kapolda Maluku, Irjen Lotharia Latief
Kapolda Maluku, Irjen Lotharia Latief

Ambon, qmeksOnline.- Kapolda Maluku, Irjen Lotharia Latif merotasi empat Wakapolres, puluhan Kasat, Kapolsek dan ratusan bintara. Rotasi itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Maluku, tertanggal 3 Juni 2022.

Surat itu ditandatangani Karo SDM Polda Maluku, Kombes Denny Y Putro. Empat Wakapolres tersebut, yakni Kompol James Sumbung yang saat ini menjabat sebagai Wakapolres SBB. Dia akan menempati posisi baru sebagai Kasubagyanum SPN Polda Maluku.

Jabatan Wakapolres SBB, akan ditempati Kompol Helda Misse Siwabessy, yang saat ini menjabat sebagai Kasubbag Dumasanwas Itwasda Polda Maluku. Jabatan yang ditinggalkan Siwabessy akan ditempati oleh Kompol Endi Desianto yang saat ini menjabat Ps Kakorsis SPN Polda Maluku.

Wakapolres SBT Kompol La Udin Tahir, dimutasikan sebagai Ps Kakorsis SPN Polda Maluku, jabatan Wakapolres SBT selanjutnya ditempati oleh Kompol Muhammad Musaat yang saat ini menjabat sebagai Kabag Ops Polres SBB.

Jabatan Kabag Ops Polres SBB, selanjutnya akan ditempati oleh AKP Frangky Tupan, yang saat ini menjabat sebagai Ps Kasat Intelkam Polresta Ambon. Kasat Intelkam Polresta Ambon, ditempati AKP Andreas Hasiholan Marigan Tua, yang saat ini menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres Tual.

Jabatan Kasat Intelkam Tual, ditempati oleh Iptu Yan Manuhua, Wakasat Intelkam Polresta Ambon saat ini. Kemudian Wakapolres KKT, Kompol Hendra Haurissa dimutasikan sebagai Ps Kasubddit Provos Bidpropam Polda Maluku, menggantikan Kompol Demianus Ubro, yang dimutasikan sebagai Wakapolres Maluku Tenggara.

Jabatan Wakapolres KKT, akan ditempati oleh Kompol Hendrik Rumsory yang saat ini menjabat sebagai Wakapolres MBD. Jabatan Wakapolres MBD ditempati oleh Kompol Djesy Batara, Kasubbagrenmin Ditresnarkoba Polda Maluku.

Kemudian Kompol Noovy Sapulette Kabag Operasi Polres MBD diangkat sebagai Wakapolres Buru Selatan. Jabatan Kabag Ops Polres MBD ditempati AKP John Soplanit, Kasat Samapta Polres Buru.

Tak hanya itu, Kapolsek Baguala AKP Morlan Hatuhean, dimutasikan sebagai Ps Kabag Ops Polres Pulau Aru, menggantikan AKP Jandri Alfons yang diangkat sebagai Kabag Ops Polres Bursel.

Jabatan Kapolsek Baguala, akan tempati AKP Meity Jacobus yang saat ini menjabat Kasat Binmas Polresta Ambon. Jabatan yang ditinggalkan Meity akan ditempati Kompol Marten Antula, Kabag Ren Polres Malteng saat ini.

Kapolsek Salatuhu, Iptu Sam Soleh dimutasikan ke Biro Ops Polda Maluku, jabatan Kapolsek Salahutu, ditempati AKP La Maru, yang saat ini menjabag Kasat Samapta Polres Malteng. Kasi Humas Polres Malteng Iptu Rido Masihin menduduki jabatan Kasat Samapta Polres Malteng, sedangkan jabatan Kasi Humas Polres Malteng ditempati Iptu Suriarto Wijaya.

Kapolsek Leihitu Barat, Iptu Guntur Wenno dimutasikan ke Direktorat Polair Polda Maluku. Jabatan Kapolsek Leihitu Barat, ditempati Ipda Sofia Cristina Ester Alfons, Wakapolsek Baguala saat ini. Ada juga Kapolsek KPYS dan Teluk Ambon, juga turut dimutasikan.

Kemudian Kasat Reskrim Polres Malteng, AKP Abdu Rajak Rima dimutasikan sebagai ke SPN Polda Maluku. Penggantinya, Iptu Galuh Febri Saputra, Kasat Reskrim Polres Aru saat ini. Jabatan Kasat Reskrim Polres Aru diisi oleh Iptu Andi Armin dari Direktorat Resnarkoba Polda Maluku.

Jabatan Kasat Reskrim Polres SBT, AKP La Beli, dimutasi ke Direktorat Reskrimsus Polda Maluku, penggantinya Iptu Rahmat Ramdani dari Direktorat Reskrimum Polda Maluku. Dalam mutasi tersebut ada nama Iptu Taufiq diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasat Intelkam Polres Bursel. Kemudian Ipda Azhari Lallo, Panit 1 Unit 4 Ditreskrimsus Polda Maluku, dimutasikan sebagai Pama Polres Bursel.

Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Mohamad Roem Ohoirat membenarkan mutasi tersebut. Menurutnya mutasi itu merupakan hal yang biasa dalam rangka penyegaran roda organisasi.

"Selain itu kebetulan Polda Maluku, juga miliki dua Polres baru yakni Maluku Tenggara, dan Buru Selatan, sehingga mutasi itu juga sekaligus untuk mengisi jabatan maupun personil dikedua Polres tersebut. Dan mutasi itu biasa dalam rangka penyegaran roda organisasi, "singkat Ohoirat. (ARH).

  • Bagikan