SMAVER Gelar Turnamen Basket, Pesertanya Sampai dari Malteng

  • Bagikan
Ambon
Turnamen basket Smaver Cup, kemarin dibuka. (Foto: elias/ameks)

Ambon,AMEKS.FAJAR.CO.ID.- Turnamen Basket SMAVER (SMA Xaverius) Cup kembali digelar, dengan melibatkan peserta dari sejumlah Sekolah Menengah Atas (SMA), Madrasya Aliah (MA), Sekolah Mengah Kejuruan (SMK) dari kota Ambon dan Kabupaten Maluku Tengah (Malteng).

Turnamen Basket SMAVER ini dibuka Sekretaris Dinas Pendikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku, Husein, mewakili kepala dinas, Insun Sangadji, Jumat (20/10/2023).

Turnamen yang menjadi agenda tahunan ini dipusatkan di Lapangan Basket SMA Xaverius di Jalan Pattimura No. 25, Kelurahan Uritetu, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon.

Diagendakan turnamen dihelat akan berakhir di tanggal 27 Oktober 2023 mendatang, dibawah sorotan tema "Melalui Turnamen Basket SMAVER Cup, Kita Tingkatkan rasa Persaudaraan dan Sportivitas Antara peserta didik SMA/SMK se-Pulau Ambon".

Ketua Yayasan Pendidikan Katholik, Ps. Agus Arbol, menjelaskan Turnamen Basket SMAVER (SMA Xaverius) Cup merupakan kegiatan tahunan, yang sudah di mulai sejak tahun 2004 silam

" Dan kegiatan dilakukan dalam dua hal, ulan tahun sekolah, dan ulan tahun Kolose Xaverius," ujar Ps. Agus Arbol kepada Ameks.Fajar.Co.Id di sela-sela pembukaan turnamen Basket SMAVER Cup 2023.

Lebih lanjut dijelaskan, tujuan dari Turnamen Basket ini, untuk memupuk persaudaraan dan sportifitas dari pada pelajar.

"Hal ini karena, konsep kita life skill atau ketrampilan kehidupan itu tidak didapat di dalam mata pelajaran, tetapi itu di dapat melalui kegiatan ekstrakulikuler salah satunya basket," jelas Agus Arbor.

Kemudian, dalam moment Basket SMAVER Cup ini, kata Agus, ada banyak skill yang di tanamkan kepada anak-anak pelajar. Untuk mendapat medali perlu daya juang, kerja sama, kebersamaan dan persaudaraan itu dipupuk dalam lomba dan kegiatan yang di rancang oleh sekolah.

"Untuk itu, kami dari Yayasan sejak awal kegiatan ini dilakukan di tahun 2004 lalu, sangat kita apresiasi. Dan ini menjadi agenda tahunan dengan melibatka sekolah dari kota Ambon dan juga dari Malteng. Jadi itu alasan tujuan yang ingin kita capai dalam kegiatan ini," demikian Agus. (Elias Rumain)

"Untuk itu, kami dari Yayasan sejak awal kegiatan ini dilakukan di tahun 2004 lalu, sangat kita apresiasi. Dan ini menjadi agenda tahunan dengan melibatka sekolah dari kota Ambon dan juga dari Malteng. Jadi itu alasan tujuan yang ingin kita capai dalam kegiatan ini," demikian Agus. (Elias Rumain)

  • Bagikan