Benhur Pimpin Tim Pemenangan Ganjar di Maluku

  • Bagikan
Ketua DPD PDI-Perjuangan Maluku
Benhur Watubun

Ambon, AMEKS.FAJAR.CO.ID - Rapat konsolidasi pembentukan tim pemenangan daerah, Ganjar Pranowo Presi- den 2024, telah digelar empat partai politik di Maluku, Selasa (17/10) kemarin. Salah satu tujuan rapat tersebut, adalah membentuk struktur tim pemenangan daerah Maluku.

empat partai politik pengusung Ganjar Pranowo yang ikut rapat yakni Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan Partai Perindo.

Ketua DPD PDI-Perjuangan Maluku, Benhur George Watubun mengatakan, rapat itu dilakukan sesuai instruksi masing- masing partai dan juga format untuk tim pemenangan daerah, yang telah diturunkan oleh DPP dan Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo Presiden 2024.

“Maka kita sudah tindak- lanjuti dengan menggelar rapat bersama. Kita silaturahmi dalam bentuk rapat bersama dengan seluruh partai yang telah melakukan kerjasama ditingkat nasional,”kata Watubun.

Dalam rapat tersebut, Benhur mengaku, ada dua hal yang dibicarakan. Pertama membahas secara internal melalui rapat pendahuluan oleh pimpinan-pimpinan partai, dan keputusannya sudah diumumkan dalam rapat yang dihadiri oleh pengurus parpol masing-masing.

Dalam rapat tersebut telah diputuskan, kader PDI Perjuangan ketua tim pemenangan daerah, sekretaris dari PPP, dan bendahara dari Hanura. Para wakil ketua dan anggota diisi oleh kader-kader parpol pengusung Ganjar Pranowo.

“Untuk yang pimpin itu Saya Ketua Tim, Sekertaris dari Ketua DPW PPP, dan Bendahara Ketua DPD Hanura, itu jelas. Kemu- dian Wakil Ketua itu, Ketua DPD Perindo, lalu utusan PDI-Perjuangan, PPP, dan Hanura,”sambungnya.

Dalam tim tersebut, lanjut Benhur, ada 12 direktorat. Dimana strukturnya sudah ada dan telah diputuskan bersama untuk mengirim tiga-tiga perwakilan dari seluruh Parpol .

“Perwakilan itu untuk mereka membahas dan melakukan usulan dan pemantapan struktur, sehingga memenuhi harapan sebagaimana amanah yang telah diturunkan DPP dan Tim Pemenang Nasional. Jadi 12 direktorat ini kita beri waktu 7 hari,”paparnya.

Tim, dimaksud, tambah Benhur, selain terdiri dari parpol, nantinya juga ada unsur relawan, tokoh masyarakat, tokoh agama, profesional, unsur perempuan, tokoh anak, dan kaum disabilitas dan unsur lainnya.

“Dengan semua unsur itu, kita harapkan tim ini mengakomodasi seluruh kepentingan sehinggga tim ini merepresentase kepentingan rakyat Maluku, agar kita semua bekerja sama-sama memenangkan Ganjar Pranowo di Maluku,”tutupnya. (enal latupatty)

  • Bagikan